Kelebihan dan kekurangan PT (Perseroan Terbatas) | simpleNEWS05



Kelebihan dan kekurangan PT (Perseroan Terbatas)

Perseroan Terbatas (PT) adalah suatu persekutuan untuk menjalankan perusahaan yang mempunyai modal usaha yang terbagi atas beberapa saham di mana tiap sekutu (disebut juga persero) turut mengambil bagian sebanyak satu atau lebih saham.


Perseroan Terbatas atau yang biasa disingkat dengan PT merupakan jenis badan usaha yang paling banyak tumbuh di Indonesia, badan usaha ini seperti badan-badan usaha lainnya juga mempunyai kelebihan dan kekurangan selama menjalankan badan usaha tersebut. Berikut ini merupakan Kelebihan dan Kekurangan dari Badan Usaha Perseroan Terbatas (PT).

Kelebihan PT atau Perseroan Terbatas antara lain,
  1. Mudah mengumpulkan modal dengan cara mengeluarkan saham dan obligasi.
  2. Risiko para persero terbatas hanya sebatas modal yang disertakan.
  3. Kelanjutan usaha tidak bergantung pada seseorang.
  4. Persero dapat menjual sahamnya jika membutuhkan uang.
Sedangkan, Kelemahan dari PT atau Perseroan Terbatas antara lain, yaitu.
  1. Adaya tanggung jawab yang terbatas dapat melahirkan kecerobohan.
  2. Bentuk PT sering dipakai ntuk mendirikan usaha yang bersifat spekulatif.
  3. Karena saham dan oblogasi dapat diperjualbelikan, hal ini dapat menimbulkan banyak spekulasi.
Pada sumber lainnya diuraikan pula tentang kelebihan dan kekurangan dari Perseroan Terbatas (PT), yaitu sebagai berikut.

Kelebihan Perseroan Terbatas (PT)

  1. Tanggung jawab yang terbatas dari para pemegang saham terhadap hutang perusahaan. Tiap pemegang saham hanya mungkin menderita kerugian sebesar jumlah yang ditanamkan dalam Perseroan Terbatas yang bersangkutan.
  2. Pemisahan pemilik dari pengurus. Pemilik adalah para pemegang saham sedang pengurus dipegang oleh orang yang sanggup melakukan tugas itu, sehingga kemampuan untuk mendapat keuntungan semakin besar dan kontinuitas perusahaan lebih terjamin.
  3. Mudah dapat modal. Perseroan Terbatas dengan membagi modal atas sejumlah saham, dapat menarik modal dari beribu-beribu orang yang tempatnya berjauhan satu sama lain. Bila dibutuhkan modal yang lebih besar, maka dengan pengeluaran saham baru hal itu mudah dicapai.
  4. Perseroan Terbatas mempunyai potensi hidup yang lebih permanen dari bentuk-bentuk usaha lain.
  5. Terdapat efisiensi di dalam soal pimpinan, sebab penempatan pejabatpejabat pemimpin sering didasarkan atas orang yang tepat.
  6. Perseroaan Terbatas sering kali lebih memperhatikan kesejahteraan pegawai-pegawainya.

Kekuarangan Perseroan Terbatas (PT)

  1. Pemungutan pajak terhadap Perseroan Terbatas relatif besar, sebab pungutan pajak selain dikenakan terhadap Perseroan Terbatas sebagai Badan Hukum, pula terhadap setiap dividen yang diberikan pada para pemegang saham.
  2. Mendirikan Perseroan Terbatas bukan saja lebih rumit tetapi pula lebih mahal. Perseroan Terbatas harus didirikan dengan membuat suatu akta notaris dan sebelum mendapat hak sebagai Badan Hukum. Harus dikeluarkan sejumlah biaya yang relatif tinggi.
  3. Tidak terjaminnya rahasia karena semua aktivitas perusahaan harus dilaporkan kepada para pemegang saham, demikian pula rahasia proses produksi tidak terjamin kerahasiaannya, sebagaimana halnya pada Perusahaan Perseorangan.
  4. Kurangnya perhatian para pemegang saham terhadap perusahaan. Rapat Pemegang Saham yang umumnya dilakukan sekali setahun, sering tidak dihadiri oleh para pemegang saham; kesempatan untuk berpartisipasi dalam perusahaan dalam rapat umum pemegang saham (RUSP) tidak atau sering tidak dimanfaatkan para pemegang saham.



Sumber referensi: Ekonomi 3 : Untuk SMA dan MA Kelas XII/ penulis, Yuli eko .-- Jakarta : Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, 2009.

Materi Lainnya:

0 Response to "Kelebihan dan kekurangan PT (Perseroan Terbatas) | simpleNEWS05"

Post a Comment